10 Aplikasi java unik, gratis dan bermanfaat
Aplikasi Pengusir Nyamuk
Aplikasi JAVA yang satu ini memang unik menggelitik, berdasarkan review pada website tempat saya mendapatkan aplikasi ini (Getjar.com) Aplikasi pengusir nyamuk ini bekerja dengan cara memutar
suara yang frekuensinya sangat rendah yang menurut penelitian suara pada frekuensi tersebut tidak disenangi nyamuk dan otomatis nyamuk akan pergi menjauh, tapi aplikasi ini belum teruji secara ilmiah, karena yang saya tahu konsep semacam ini ada yang sudah bisa menerapkan pada dunia elektro, karena saya pernah menemukan skema rangkaian pengusir nyamuk. Tapi untuk mengetahuinya silahkan anda download dan coba
Download aplikasi pengusir nyamuk
Aplikasi Pengirim SMS Terjadwal
Aplikasi ini memang unik dan sangat membantu, karena aplikasi ini bisa mengirim SMS pada jam yang telah ditentukan, jadi misalnya apabila anda hendak mengirim SMS pada teman anda pada jam 12 malam saat hari ulangtahunnya, maka anda hanya mengetik pesan dan menyeting tanggal dan jam dimana SMS akan dikirim, maka aplikasi akan mengirimnya secara otomatis. Aplikasi ini sudah berhasil dengan lancar pada ponsel Nokia, tetapi gagal berjalan secara lancar pada HP "china" saya. Tertarik? Langsung saja download disini
Download aplikasi pengirim SMS terjadwal
Aplikasi Magic Hack Bluetooth
Aplikasi yang satu ini berbahaya apabila di tangan yang salah, karena dengan aplikasi ini seseorang akan bisa mengakses HP orang lain secara PENUH dengan melalui koneksi bluetooth. Aplikasi ini berjalan lancar pada HP Nokia (Symbian). Tapi mohon maaf saya tidak bisa membagi aplikasi ini karena alasan keamanan dan privasi. Hanya sebagai pelajaran saja agar anda tidak menyalakan bluetooth secara terus menerus apabila tidak digunakan.
Aplikasi Pembaca (Reader) File DOCX
Aplikasi ini gratis dan tentunya berguna untuk anda yang sering bekerja dengan Microsoft Word 2007 ke atas, Sesuai namanya aplikasi menjanjikan bisa membuka dokumen DOCX. Tapi saya belum berhasil mencoba aplikasi ini. Jadi bagi yang sudah berhasil silahkan anda komentar dibawah.
Download DOCX Reader
Aplikasi Pembaca (Reader) PDF
Aplikasi java ini senada fungsinya dengan aplikasi sebelumnya, tapi yang ini berguna untuk membuka file PDF pada HP.Langsung saja download dan cobain
Download PDF reader
Aplikasi java ini fungsinya sama dengan notepad pada windows. Berfungsi untuk menyimpan catatan. Aplikasi ini tergolong berukuran kecil. Langsung coba saja
Download aplikasi Notepad
Aplikasi Pendeteksi Hantu
Aplikasi ini memang sangat aneh, tidak saya ketahui bagaimana cara kerjanya. Setelah saya coba saya bingung. Usut punya usut, setelah saya browsing, ternyata aplikasi ini hanya aplikasi pendeteksi hantu bohongan, aplikasi ini hanya untuk menakuti anak kecil (begitu ketiknya di situs yang saya temukan). Tapi boleh juga untuk iseng isengan hehe..
Download aplikasi pendeteksi hantu
Aplikasi Mobile Excel
Yang ini memang beneran unik, karena ini bisa dibilang versi JAVA nya Microsoft Excel, mirip sekali dengan Ms. Excel, anda juga bisa menggunakan rumus pada aplikasi ini, bisa menyimpan data yang anda buat.Aplikasi ini tergolong berukuran kecil.
Download aplikasi java excel
Aplikasi Tools Gitar
Aplikasi java ini berguna bagi yang belajar gitar, karena aplikasi ini mempunyai tools seperti Guitar Tuner, Metronome, Guitar Chord dan lainnya. Tetapi pada versi gratisnya, penggunaan tools dibatasi.Aplikasi ini bisa berjalan dengan baik pada ponsel Nokia,Sony Erricson,Samsung.
Download aplikasi tools gitar (via getjar.com)
Aplikasi Tamagotchi
Aplikasi yang terakhir ini fungsinya seperti mainan elektronik besutan Bandai yang terkenal, Tamagotchi. Anda bisa memelihara monster seperti mainan tamagotchi yang sesungguhnya.Aplikasi ini berjalan lancar pada kebanyakan jenis HP.
Download aplikasi tamagotchi (via mobile 9)
Demikian 10 Aplikasi Java yang unik dan bermanfaat dan gratis tentunya. Apabila ada aplikasi java yang unik lainnya akan segera saya tambahkan di blog ini
Semoga bermanfaat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar